Kilas Sejarah
Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang sebagai penyelenggara pendidikan tinggi agama Islam memiliki posisi penting dan strategis di Indonesia yang mayoritas penduduknya beragama Islam. Apalagi untuk daerah Sumatera Barat dengan budaya Minangkabau yang terkenal dengan semboyan “Adat Basandi Syara’ dan Syara’ Basandi Kitabullah. Syara’ Mangato dan Adat Mamakai”. Artinya, adat Minangkabau didasarkan kepada ajaran Islam dan nilai-nilai agama Islam diterima dan dilaksanakan oleh adat. Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang merupakan perubahan bentuk dari Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Imam Bonjol berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 35 Tahun 2017. Secara historis, keberadaan Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang dimulai dengan keberadaan Fakultas Tarbiyah Padang Cabang UIN Syarif Hidayatullah Jakarta yang lahir berdasarkan SK Menteri Agama Nomor: 92 Tahun 1963 tanggal 21 September 1963. Fakultas Tarbiyah inilah yang menjadi cikal bakal didirikannya UIN Imam Bonjol Padang. Tiga tahun kemudian, tepatnya tanggal 29 Nopember 1966, berdasarkan SK Menteri Agama Nomor: 77 Tahun 1966 tanggal 21 November 1966 diresmikanlah berdirinya UIN Imam Bonjol Padang oleh Menteri Agama Prof. K.H. Syaifuddin Zuhri. Dengan demikian tanggal tersebut menjadi hari lahir UIN Imam Bonjol Padang, yang waktu itu memiliki 4 fakultas dan 5 jurusan, yaitu, 1) Fakultas Tarbiyah Jurusan Pendidikan Agama dan Jurusan Tadris di Padang, 2) Fakultas Syari’ah Jurusan Qadha (Hukum Islam) di Bukittinggi, 3) Fakultas Adab Jurusan Sastra Arab di Payakumbuh, dan 4) Fakultas Ushuluddin Jurusan Perbandingan Agama di Padang Panjang.
Sepanjang 1968-1970 UIN Imam Bonjol Padang mengalami perkembangan, ditandai bertambahnya 1 fakultas dan 3 fakultas cabang, yaitu 1) Fakultas Dakwah di Solok, 2) Fakultas Tarbiyah cabang Batusangkar, 3) Fakultas Tarbiyah cabang Padang Sidempuan, dan 4) Fakultas Ushuluddin cabang Padang Sidempuan. Pada tahun 1973-1977 dalam rangka rasionalisasi Perguruan Tinggi Agama Islam, muncul kebijakan sentralisasi semua fakultas daerah ke pusatnya di Padang dan melepas Fakultas Tarbiyah dan Fakultas Ushuluddin Cabang Padang Sidempuan. Pada tahun 1978 UIN Imam Bonjol Padang memiliki 5 fakultas di Padang dan 2 fakultas masing-masing di Bukittinggi dan Batusangkar dengan 14 jurusan.
Pada perkembangannya, hingga saat ini konversi menjadi Universitas Islam Negeri (UIN), universitas memiliki 7 Fakultas dan 1 Pascasarjana dengan 45 Program Studi.
Visi:
“Menjadi Universitas Islam yang Kompetitif di Asean dalam Membangun Masyarakat yang Saleh, Moderat, Cerdas, dan Unggul Tahun 2040”
Misi:
1. Memperkuat moderasi beragama dan kerukunan umat beragama;
2. Meningkatkan produktivitas dan daya saing pendidikan;
3. Memantapkan tata kelola kepemerintahan yang baik (good governance).
· Gedung Kuliah Bersama
· Smart Class
· Perpustakaan
· Lapangan Tennis, Volly, Basket, Takraw, dan Badminton
· Laboratorium Bahasa
· Bank Nagari Kantor Kas Lubuk Lintah Padang dan Bank BTN Syariah Kampus III Sungai Bangek sebagai laboratorium perbankan
· Laboratorium/ Sanggar Seni Kaligrafi Islam
· Laboratorium Mini Bank
· Laboratorium Hisab dan Ru’yat
· Laboratorium Praktek Peradilan
· Laboratorium Komputer dan Internet
· Laboratorium Bimbingan Konseling
· Laboratorium Psikologi
· Laboratorium Micro Teaching
· Laboratorium Micro Tabligh
· Laboratorium Pertelevisian untuk Praktek TV
· Laboratorium Sejarah
· Poliklinik
· Asrama Mahasiswa
· Kafetaria
· Panjat dinding (Wall Climbing)
· Koperasi Mahasiswa
· Arena manasik Haji
· Beasiswa Baznas
· Beasiswa Rajawali
· Beasiswa Bank Indonesia
· Beasiswa Tahfidz Qur`an
· Beasiswa Studi Keislaman
· Beasiswa Prestasi
· Beasiswa Bank Nagari
· Beasiswa Bank BSI
· Beasiswa Mahasiswa Asing
· Beasiswa PLN
· Beasiswa Karya
· dan lain-lain.
· Senat Mahasiswa (SEMA)
· Dewan Mahasiswa (DEMA)
· Resimen Mahasiswa (MENWA)
· Pramuka
· Suara Kampus
· KSR-PMI
· Teater
· Koperasi Mahasiswa (KOPMA)
· Musik Kampus
· Tapak Suci
· Tarung Derajat/ AA BOXER
· Mahasiswa Pencinta Alam (MAPALA)
· KSI-Ulul Albab
· Olahraga
· Bahasa
· Baitul Qur`an
· Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI)
· Protokoler dan Pengembangan Diri (PPD)
· Surau Konstitusi
· Shorinji Kempo
· DKTV
· Panjat Tebing
· Bengkel Kata
· Kaligrafi Islam al-Qur`an
· Sinematografi
Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Aliquam ut dapibus nunc. Aenean congue sem sed quam efficitur, vitae tristique sem lobortis. Integer sagittis, dui vitae lacinia interdum, dui enim efficitur metus, consectetur ultrices nibh turpis sit amet nunc. Vivamus pretium orci sit amet erat consectetur, at sagittis lorem dignissim. Cras tempus diam ac nulla tincidunt varius. Quisque pellentesque euismod placerat. Maecenas quis nunc eget nibh gravida interdum. Mauris accumsan metus in tincidunt vehicula. Fusce ut metus finibus, suscipit nulla vel, tincidunt velit. Pellentesque vel mi tempor, dapibus lacus ac, venenatis turpis. Pellentesque habitant morbi tristique senectus et netus et malesuada fames ac turpis egestas.
Berpikir untuk belajar di PTKIN lainnya?
Ada tiga jenis perguruan tinggi yang termasuk ke dalam kategori PTKIN, yaitu Universitas Islam Negeri (UIN), Institut Agama Islam Negeri (IAIN), dan Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN). Saat ini PTKIN berjumlah 58 yang terdiri dari 23 UIN, 30 IAIN, dan 5 STAIN.
Kampus I: Jl. Jenderal Sudirman No.15, Padang Pasir, Kp. Jao, Kec. Padang Barat, Kota Padang, Sumatera Barat 25112
(https://maps.app.goo.gl/VnDNYT99v9ahXi316)
Kampus II: Jl. Prof. Mahmud Yunus Lubuk Lintah, Anduring, Kec. Kuranji, Kota Padang, Sumatera Barat 25153 (https://maps.app.goo.gl/m1zetk4jea1LxhAB6)
Kampus III: Sungai Bangek Kel. Balai Gadang Kec. Koto Tangah Kota Padang, Sumatera Barat, 25171 (https://maps.app.goo.gl/9WF9vCTtBtLhjwNJA)
B (BAN-PT Nomor: 178/SK/BAN-PT/Ak-Ppj/PT/III/2024)
45 Prodi
D3 – Ilmu Perpustakaan
S1 – Bahasa dan Sastra Arab
S1 – Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam
S1 – Sejarah Peradaban Islam (SPI)
S1 – Bimbingan Konseling Islam
S1 – Komunikasi dan Penyiaran Islam
S1 – Manajemen Dakwah
S1 – Manajemen Haji dan Umrah
S1 – Pengembangan Masyarakat Islam
S1 – Akuntansi Syariah
S1 – Ekonomi Syariah
S1 – Manajemen Bisnis Syariah
S1 – Perbankan Syariah
S1 – Hukum Ekonomi Syariah (Muamalah)
S1 – Hukum Keluarga (Ahwal Al-Syakhshiyyah)
S1 – Hukum Tatanegara (Siyasah Syar`iyyah)
S1 – Perbandingan Mazhab
S1 – Matematika
S1 – Sistem Informasi
S1 – Bimbingan dan Konseling Pendidikan Islam
S1 – Manajemen Pendidikan Islam
S1 – Pendidikan Agama Islam
S1 – Pendidikan Bahasa Arab
S1 – Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
S1 – Tadris Bahasa Inggris
S1 – Tadris Fisika
S1 – Tadris IPS
S1 – Tadris Matematika
S1 – Aqidah dan Filsafat Islam
S1 – Ilmu Al-Qur`an dan Tafsir
S1 – Ilmu Hadis
S1 – Psikologi Islam
S1 – Studi Agama-agama
S1 – Tasawuf dan Psikoterapi
S2 – Ekonomi Syari`ah
S2 – Hukum Keluarga (Ahwal Syakhshiyyah)
S2 – Ilmu Al-Qur`an dan Tafsir
S2 – Ilmu Hadist
S2 – Pendidikan Agama Islam
S2 – Pendidikan Bahasa Arab
S2 – Pengembangan Masyarakat Islam
S2 – Sejarah Peradaban Islam
S3 – Hukum Islam
S3 – Pendidikan Islam
S3 – Studi Islam
13.784 orang (Genap 20232)
Bergabung dengan UIN Imam Bonjol Padang dan kembangkan potensimu dengan mempelajari disiplin ilmu yang sesuai dengan minat dan rencana kariermu
Panitia Lokal Penerimaan Mahasiswa Baru
UIN Imam Bonjol Padang
email: admisi@uinib.ac.id
Khusus WA:
atau