Menu Close

Institut Agama Islam Negeri Manado

Kilas Sejarah

Sejarah Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Manado di Sulawesi Utara tidak dapat dilepaskan dari perjuangan para pemimpin Muslim di wilayah ini. Pada tahun 1988, beberapa pemuka umat Muslim di Manado mendirikan sebuah lembaga pendidikan tinggi Islam. Lembaga tersebut diberi nama Institut Agama Islam (IAI) Manado. Di kala itu, proses pendidikannya dilaksanakan di gedung sekolah Pendidikan Guru Agama Negeri (PGAN) (sekarang menjadi Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Model Manado. Pada tahun 1990, IAI Manado diasiliasikan dengan Fakultas Syari’ah IAIN Alauddin (sekarang UIN) Makassar. Sejak tahun 1994, Fakultas Syari’ah IAIN Alauddin menempati lokasi permanen di daerah Perkamil dan tidak lagi menumpang di gedung PGAN Manado. Melalui Keputusan Presiden Nomor 11 Tahun 1997 dan Keputusan Menteri Agama Nomor 197 Tahun 1997, Fakultas Syari’ah Filial IAIN Alauddin ini menjadi Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Manado dan resmi terpisah dari lembaga induknya, yakni IAIN Alauddin Makassar. Sejak tahun 1997, STAIN Manado menjadi satu-satunya perguruan tinggi Islam Negeri di Sulawesi Utara. Setelah beroperasi kurang lebih 18 tahun lamanya, pada bulan November tahun 2015, STAIN Manado beralih status menjadi Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Manado berdasarkan Peraturan Presiden RI Nomor 147 tentang Perubahan Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Manado menjadi Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Manado. Lokasi kampus IAIN Manado berada di bagian timur Kota Manado, tepatnya di Kelurahan Malendeng, Kecamatan Paldua. Pembukaan jalur ringroad yang menghubungkan beberapa daerah di Sulawesi Utara, seperti Kota Manado dengan Kabupaten Minahasa Utara dan Kota Bitung, menjadikan IAIN Manado berada di lokasi yang sangat strategis. Jalur ringroad Manado adalah jalur paling penting menghubungkan Kota Manado, Bandara Internasional Samratulangi, Kota Bitung, Minahasa, Tomohon, Tondano serta daerah lainnya di Sulawesi Utara. Pada mulanya kampus IAIN Manado hanya menempati area seluas 4 hektar, namun pada tahun 2009, luas tanah bertambah 5 hektar, sehingga menjadi total 9 hektar. Tanah tersebut telah mendapatkan sertifikat dari Badan Pertanahan. Dari keseluruhan luas area yang tersedia, baru sekitar 40 persen yang telah ditempati berbagai bangunan sarana dan sarana, baik untuk ruang kuliah, aula, gedung perkantoran dan lapangan olah raga (volyball, tenis lapangan, dan futsal). Mahasiswa IAIN Manado berasal dari berbagai daerah di Sulawesi Utara dan sekitarnya. Di antaranya adalah Kota Manado, Kota Tomohon, Kabupaten Minahasa Induk, Kabupaten Minahasa Selatan, Kabupaten Minahasa Utara, Kabupaten Minahasa Tenggara, Kabupaten Sitaro, Kabupaten Talaud, Kabupaten Bolaang Mangondow Induk, Kota Kotamobagu, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur, Kabupaten Bolaang Mongondow Utara, dan Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan. Ada juga mahasiswa IAIN Manado yang berasal dari berbagai daerah di Provinsi Gorontalo, Kepulauan Maluku, terutama Ternate, Makassar, dan bahkan Papu Barat. Karena itu, komposisi mahasiswa IAIN Manado sangat plural dari berbagai latarbelakang suku dan daerah. Di antaranya, suku Minahasa, Bugis, Ternate, Bolaang Mongondow, Jawa, Madura, Sunda, Arab, Minang, Gorontalo, dan Ambon.

Visi & Misi

Berdasarkan Statuta IAIN Manado, visi IAIN Manado adalah “Menjadi Perguruan Tinggi Islam
yang bermutu berbasis masyarakat multikultural di Asia Tenggara Tahun 2035”. Untuk
mewujudkan visi tersebut, IAIN Manado memiliki misi sebagai berikut:
1. Menyelenggarakan pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat dalam bidang
keagamaan Islam yang bermutu berbasis masyarakat multikultural di Indonesia.
2. Meningkatkan mutu sistem tata kelola kelembagaan berdasarkan standar nasional,
regional dan internasional pendidikan tinggi.
3. Memelihara khasanah budaya nasional, kearifan lokal dan kerukunan umat beragama di
Indonesia dan Asia Tenggara.
4. Membangun kerjasama pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat baik
pemerintah maupun swasta di dalam dan di luar negeri.

Profil

IAIN Manado mendapatkan Akreditasi institusi B
Kode PT: 202020
Status PT: Aktif
Tanggal Berdiri: 17 Oktober 2014
Nomor SK PT: Nomor: 147 Tahun 2014
Tanggal SK PT 17 Oktober 2014
Alamat: Kota/Kabupaten Kota Manado – Prov. Sulawesi Utara – Indonesia
Kode Pos –
Telepon 0431-860616
Faximile 0431-850774
Email humas@iain-manado.ac.id
memiliki 145 dosen, 102 tenaga kependidikan, 4 Fakultas, 15 Prodi dan 2788 Mahasiswa aktif

IAIN Manado memberikan berbagai macam beasiswa seperti bidik misi, beasiswa BI, Beasiswa prodi langka, KIP, YBM dan lainnya

Fasilitas Kampus IAIN Manado ada beberapa dan dapat diakses oleh mahasiswa, dosen, masyarakat dan tendik seperti: Perpustakaan, Laboratorium, Lab Bahasa, Aula Rektorat, gedung teater, lapangan futsal, Masjid, gerai ATM, Kantin, Area parkir, Gazebo, tempat bermain anak-anak dll

ada dua jenis organisasi yaitu organisasi lembaga (internal) berjumlah 25 seperti UKM, UKK, HMPS, HMJ, HIMAKIPSI dll kemudian organisasi eksternal seperti IMM, KAMMI, HMI, PMII, GMNI, LPM, IPPNU, PII, LDK dll

IAIN Manado terletak di jalan Ring Road tidak pas di tengah-tengah kota menjadikan suasana belajar tidak bising. tempat membuang sampah yang tidak terlalu jauh juga memudahkan para CS untuk membuang sampah. Akses ke pusat kota sekitar 20 menit jika tidak macet. tersedia kos-kosan di dekat kampus dan perumahan. IAIN Manado memiliki beberapa gedung yaitu gedung rektorat, 4 fakultas, pascasarjana, terpadu aula lama, gedung organisasi mahasiswa dan fakultas syariah dulu.

Berpikir untuk belajar di PTKIN lainnya?

Ada tiga jenis perguruan tinggi yang termasuk ke dalam kategori PTKIN, yaitu Universitas Islam Negeri (UIN), Institut Agama Islam Negeri (IAIN), dan Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN). Saat ini PTKIN berjumlah 58 yang terdiri dari 23 UIN, 30 IAIN, dan 5 STAIN.

Jl. Manguni Raya, Malendeng, Kec. Tikala, Kota Manado, Sulawesi Utara 95000

https://goo.gl/maps/m15xVzH4bAzbvYay6

B (BAN-PT)

15 Prodi; Telusuri prodi-prodi lebih lanjut

2788 orang (Gasal 2021)

Keunggulan/Distingsi Perguruan Tinggi

IAIN Manado sebagai lembaga yang mengedepankan pembelajaran dan penelitian (baik berbasis riset murni maupun riset pengabdian) dan sekaligus menjadikan hasil penelitian sebagai basis pembelajaran. Dan sebagai kampus multikultural.

Panitia Lokal Penerimaan Mahasiswa Baru
IAIN Manado

https://siska.iain-manado.ac.id/spmbfront/home

Mahdi (0852-4046-6218)
Lucky Manoppo (0852-9937-2485)
Andi Yafie (0853-4351-7211)

Senin s/d Jum’at 08.00 – 16.00 WITA