Menu Close

Program Studi Pendidikan Bahasa Arab UIN Raden Mas Said Surakarta

Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan

UIN Raden Mas Said Surakarta

Program studi PBA berdiri berdasarkan ijin yang dikeluarkan oleh Dirjen Binbaga Islam nomor: E/218/1999 tanggal 27 Juli 1999. Kemudian diperpanjang dengan SK Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Nomor: Dj.I/33/2008 tertanggal 30 januari 2008. Meskipun ijin operasionalnya telah diperoleh pada tahun 1999, tetapi prodi PBA baru menerima mahasiswa baru pada tahun 2000/2001. Pada saat itu Ketua Program Studi masih dirangkap oleh Ketua Jurusan yaitu Bapak Drs.Sukirman, M.Ag. Baru kemudian pada tahun 2004, diangkat Ketua Program Studi periode pertama yaitu Bapak Imam Makruf, S.Ag., M.Pd. Belum genap satu periode menjabat, yaitu tahun 2006, karena Bapak Imam Makruf, S.Ag. M.Pd. terpilih sebagai Ketua Jurusan Tarbiyah, maka pejabat Kaprodi digantikan oleh Bapak Drs. Saiful Islam, M.Ag. yang kemudian beliau menjabat sampai tahun 2011. Setelah perubahan dari STAIN ke IAIN, maka dilakukan pemilihan kembali kaprodi PBA dan terpilih Ibu Hj. Hafidah, M.Ag. kemudian untuk periode 2015-2019 jurusan PBA  diketuai oleh Dr. Toto Suharto, M.Pd, dan Sukirman,M.Ag sebagai Sekretaris Jurusan.

Program studi PBA telah terakreditasi C berlaku 5 (lima) tahun sejak tanggal 18 April 2008-18 April 2014 berdasarkan keputusan BAN-PT Nomor: 001/ BAN-PT/Ak/XI/S1/IV/2008. Akrediatasi tersebut telah diperbarui pada tahun 2013 hingga tahun 2018 dengan hasil Akreditasi B, dan pada saat ini prodi PBA telah terakreditasi A yang berlaku selama lima tahun sejak tanggal  31 Oktober 2017 berdasarkan keputusan Ban-PT Nomor: 4086/SK/BAN-PT/Akred/S/X/2017.

Guru PBA, Peneliti


    Kompetensi Utama:

    Menguasai ilmu-ilmu bahasa Arab.
    Mampu berbahasa Arab; pasif dan aktif.
    Mampu membuat perencanaan pembelajaran Bahasa Arab
    Mampu mengembangkan dan menerapkan berbagai strategi/metode pembelajaran Bahasa Arab
    Mampu menyusun materi pembelajaran Bahasa Arab
    Mampu mengembangkan dan memanfaatkan berbagai media pembelajaran Bahasa Arab berbasis TIK
    Menguasai evaluasi pembelajaran dan mampu mengembangkan instrumen evaluasi pembelajaranBahasa Arab.
    Mampu mengajar Bahasa Arab
    Memiliki kemampuan menerjemahkan dari Bahasa Arab ke Bahasa Indonesia dan sebaliknya.
    Mampu melakukan penelitian dalam bidang kependidikan bahasa Arab.
    Mampu memanfaatkan bidang keahliannya bagi pengembangan masyarakat.

    Kompetensi Pendukung:

    Mampu mengelola lembaga pendidikan non formal Bahasa Arab
    Mampu mengembangkan buku ajar atau buku teks Bahasa Arab.
    Mampu mengembangkan media pembelajaran bahasa Arab berbasis TIK.

    Kompetensi Lainnya:

    Mampu Baca dan Tulis Al-Qur’an
    Mampu menghafal Al-Qur’an juz 30 (Juz Amma)
    Memiliki pengetahuan tentang dasar-dasar ilmu ke-Islaman
    Memiliki pengetahuan tentang ilmu-ilmu kependidikan
    Memiliki kecakapan berbahasa Inggris.


Situs web klik di sini.

Berpikir untuk belajar di PTKIN lainnya?

Ada tiga jenis perguruan tinggi yang termasuk ke dalam kategori PTKIN, yaitu Universitas Islam Negeri (UIN), Institut Agama Islam Negeri (IAIN), dan Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN). Saat ini PTKIN berjumlah 58 yang terdiri dari 23 UIN, 30 IAIN, dan 5 STAIN.

S.Pd. – Sarjana (S1)

Jl.pandawa, Pucangan, Kartasura, Sukoharjo, Jawa Tengah, Indonesia.

4 tahun (8 Semester)

Akreditasi Nasional :
❯  A (BAN-PT)